Pelantikan Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Papua Barat
By: Administrator

MANOKWARI-Pelantikan Majelis Pembimbing Daerah, Pengurus Kwartir Daerah dan Lembaga Pemeriksaan Keungan Kwarda Gerakan Pramuka Papua Barat masa bakti 2022-2027. Berlansung di gedung auditorium PKK provinsi Papua Barat, senin, ( 27/11/2023 ) pengukuhan dilakukan oleh Sekretaris Jenderal Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Mayjen TNI (Purn) Dr. Bachtiar.

Dalam pelantikan tersebut Pj. Gubernur Papua Barat, Drs. Ali Baham Temongmere, M.TP, di lantik sebagai ketua majelis Pembimbing daerah Gerakan Pramuka Papua Barat, masa bakti tahun 2022-2027.

"Dengan memanjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, saya lantik Kakak-kaka sebagai ketua dan pengurus daerah Gerakan Pramuka Papua Barat tahun 2022-2027,"ucap Dr. Bahtiar.

Usai dilantik sebagai ketua majelis Pembimbing daerah Gerakan Pramuka Papua Barat, Pj. Gubernur Ali Baham, kemudian kembali melantik

"Dengan memanjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, hari ini saya melantik kakak-kakak sebagai ketua dan anggota pengurus Kwartir daerah masa bakti 2022-2027 semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan bimbingan dan lindungannya kepada kita semua,"ucap Pj. Gubernur Ali Baham.

Dalam sambutannya, Pj. Gubernur Ali Baham, mengatakan, tugas mejelis pembimbing adalah memberikan bimbingan dan bantuan yang bersifat moral, mareil dan finansial kepada satuan dan Kwartir yang bersangkutan. Oleh karenanya, menurut Pj. Gubernur, Ali Baham,  Diperlukan dedikasi dan perjuangan seluruh pengurus untuk dengan baik menyelesaikan hambatan dan tantangan.

"Saya berharap melalui pelantikan ini merupakan capaian memantabkan organisasi sistem manajemen sumber daya yang mampu membangkitkan kembali gairah Kwartir daerah Gerakan Pramuka baik di provinsi maupun kabupaten,"ujar Pj. Gubernur Ali Baham.

Sementara itu, Sekretaris Jenderal Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Mayjen TNI (Purn) Dr. Bachtiar, dalam sambutannya, berharap melalui pelantikan ini, roda organisasi Gerakan Pramuka provinsi  Papua Barat. Pihaknya juga mengajak pengurus Gerakan Pramuka Papua Barat, untuk menjadikan Gerakan Pramuka sebagai organisasi pendidikan non formal yang mampu mendidik generasi muda sebagai manusia-manusia pancasilais yang berguna bagi diri sendiri, kelurga tapi juga kepada bangsa dan negara dan membantu ikut manciptakan perdamaian dunia.

"Gerakan Pramuka ini, sebagai salah satu wadah yang mencetak generasi muda yang dapat berbakti di tengah masyarakat dan belajat berempati dan simpati terhadap orang lain,"ungkapnya.

Penulis : Simon Patiran


Komentar
0 Komentar