Penjabat Gubernur Pimpin Rapat TPID se Papua Barat Tahun 2022

Penjabat Gubernur Papua Barat, Komjen Pol (Purn) Drs. Paulus Waterpauw,M.Si. dalam arahanya menyebut rapat yang terlaksana merupakan agenda penting mengetahui bagaimana tingkat inflasi di Papua Barat. Selain itu menyampaikan pesan Presiden RI, Joko Widodo berkaitan covid-19 dan pengaruhnya."

Hasil monitoring kita tahu bersama suatu hal yang menjadi perhatian bapak presiden bahwa covid 19 masih berlanjut, terutama varian yang berubah-ubah. sebagian besar konsen untuk penganggaran masih terus kesana dan tentu mempengaruhi keadaan berkaitan kesiapan pemerintah," Jelas Komjen Pol (Purn) Drs. paulus Waterpauw,M.Si.

Saya berharap kita duduk bersama dan mendiskusikan dengan baik serta menerima laporan. Catatan triwulan IV 2021 terjadi peningkatan inflasi di Papua Barat, tetapi secara keseluruhan inflasi masih terkendali," HarapPj. Gubernur Waterpauw. 


Galeri

project img

Video

Tidak ada video